Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2022

Perbedaan dari VPN dan DNS

Internet sudah menjadi salah satu kebutuhan hidup manusia modern yang menopang segala aktivitas. Semua orang butuh jaringan internet yang cepat dan stabil untuk urusan komunikasi, selancar di media sosial atau mendukung bisnis kekinian. Syangnya, tidak semua situs bisa diakses karena diblokir. Kalau internet yang kamu miliki memblokir situs tertentu, pasti jengkel dan bingung untuk mengatasi hal tersebut. Untuk membukanya, kita biasanya menggunakan layanan VPN atau dengan cara DNS. Bagaimana tingkat keamanan kedua metode ini? Virtual Private Network VPN merupakan singkatan dari Virtual Private Network yang memiliki pengertian sebuah koneksi antar jaringan pribadi yang menggunakan jaringan publik. Demi menjaga kerahasian pengguna pribadi yang tidak bisa diakses oleh sembarang orang saja, maka jaringan publik akan melakukan enkripsi data.  Domain Name Server Sebagai perbandingan, kamu juga perlu tahu perbedaan VPN dan DNS berikut ini. DNS merupakan singkatan dari Domain Name Server atau

Kenali apa itu VPN dan Kegunaannya!

Dahulu, VPN (Virtual Private Network) hanya terkenal sebagai alat untuk mengkoneksikan jaringan antar gedung perkantoran secara aman atau untuk menggunakan jaringan kantor dari rumah. Namun, sekarang VPN lebih populer sebagai alat untuk mendapatkan koneksi ke internet secara aman dan remote. Pertanyaannya, VPN itu apa sih? Apa itu VPN? Virtual Private Network atau VPN adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk mengakses situs secara pribadi melalui server jaringan lain. Dengan kata lain, VPN menghubungkan komputer atau telepon genggam ke perangkat lain di tempat yang berbeda sehingga kamu bisa mengakses internet menggunakan koneksinya. Sederhananya, VPN mengkoneksikan smartphone, tablet, PC ke komputer yang lain (biasa disebut dengan VPN Server) di suatu tempat yang terhubung dengan internet, dan mengizinkan Anda untuk menjelajah internet menggunakan jaringan internet komputer. Jadi jika komputer (server) di negara yang berbeda, itu akan menjadi negara yang Anda gunakan ketika int

Yuk Kenali apa itu Internet of Behavior!

Sebelumnya, tahukah kalian bahwa jumlah perangkat Internet of Things (IOT), sekarang telah sangat banyak digunakan dalam kurun waktu 5 (lima) tahun terakhir? Mereka sudah ada di mana-mana bersama kita hingga sekarang, mulai dari teknologi yang dapat dikenakan yang melacak kebugaran Anda, hingga akses jarak jauh ke perangkat listrik di rumah Anda. Pergeseran ke perangkat seluler telah mengubah cara kita berinteraksi dengan dunia di sekitar kita. Data collection oleh perangkat tersebut dapat memberikan informasi berharga tentang perilaku, minat, dan preferensi pengguna.  Karena itulah, maka lahirlah konsep IOB ini.  Dengan kata lain, bagaimana cara kita mengubah semua data yang dikumpulkan dari aktivitas online pengguna menjadi sesuatu yang berguna biasanya berarti keuntungan bagi organisasi, bisnis, atau perusahaan. Apa itu Internet of Behavior? Internet of Behavior merupakan perluasan dari Internet of Things (IoT), interkoneksi perangkat yang menghasilkan berbagai macam sumber data bar

Kenali apa itu Hyperloop? Teknologi Transportasi Masa Depan yang Futuristik

Sistem transportasi massal masa depan akan semakin canggih sejak konsep hyperloop diperkenalkan di sekitar tahun 2013. Bentuknya seperti kereta, dan konon kecepatannya tembus seribu per jam. Miliuner teknologi Elon Musk yang pertama kali memperkenalkan konsep sistem transportasi ini. Hyperloop bergerak dengan menciptakan tekanan rendah yang memungkinkan kapsul bergerak dengan kecepatan yang amat tinggi. Apa itu Hyperloop? Melansir dari Wikipedia, Hyperloop adalah konsep sistem transportasi berkecepatan tinggi yang diajukan oleh wiraswasta Elon Musk. Hyperloop bergerak dengan menciptakan tekanan rendah yang memungkinkan kapsul bergerak dengan kecepatan yang amat tinggi. Hyperloop adalah bentuk baru dari transportasi darat yang saat ini sedang dikembangkan oleh sejumlah perusahaan. Ia dapat melakukan perjalanan dengan kecepatan hingga dari 750 mil perjam dalam pod terapung dalam tabung raksasa bertekanan rendah, baik di atas atau di bawah tanah. Infrastruktur hyperloop berupa jalur khusu

Kenali Fungsi dari Github

Saat ini, GitHub menjadi trend dikalangan para developer karena fungsinya yang dapat memudahkan pekerjaan. Kemudahan tersebut menjadi layanan utama dari produk ini. Yang menjadi menarik dari platform ini adalah, kita bisa posting hasil project/repo/source code kita agar dapat dilihat oleh user lain. Melalui postingan tersebut, kita bisa mendapatkan like, saran, dan bahkan bisa memodifikasinya juga. Apa itu Github? GitHub merupakan layanan hos web bersama untuk proyek pengembangan perangkat lunak yang menggunakan sistem kendali versi Git dan layanan hosting internet. GitHub adalah platform khusus developer yang dibuat karena terinspirasi dari cara bekerja para programmer. Dari open source ke bisnis, kita bisa meng-host dan meninjau sebuah kode, mengelola project, dan membangun perangkat lunak bersama 56 juta lebih pengguna di seluruh dunia. Gampangnya, GitHub merupakan manajemen project, sistem versioning code, sekaligus platform jaringan sosial bagi para developer seluruh dunia. Banyak

Mengenal dengan Repository

Secara sederhana arti dari kata repository adalah tempat penimbunan, tempat penyimpanan, gudang. Secara etimologi, repository dapat diartikan sebagai tempat untuk menyimpan (archiving). Apa itu Repository? Repository adalah tempat disimpannya berbagai macam program atau aplikasi yang telah dibuat sedemikian rupa sehingga bisa diakses melalui internet. Repository tidak hanya dapat diakses melalui internet saja tetapi kita juga dapat menggunakan alternatif repository lewat distribusi pada media lain seperti DVD yang tentunya sangat membantu sekali buat kita yang tidak memiliki koneksi internet yang cepat. Selain bersifat online, repository juga menyediakan pilihan untuk bisa mengaksesnya melalui distribusi media lokal misalnya DVD yang memberikan kemudahan di dalam melakukan instalasi aplikasi. Salah satu kelebihan dengan adanya repository online yaitu Anda akan mendapatkan aplikasi atau distro yang lebih update. Perlu Anda ketahui bahwa di dalam Linux, terdapat beragam distro yang sudah

Apa itu Safe Mode pada Windows?

Bagi para pengguna sistem operasi Windows 10, tentunya sudah tidak asing dengan istilah Safe Mode. Ya, fitur yang tersedia pada semua versi OS Windows ini, dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan.  Misalnya saja seperti memeriksa kesehatan sistem dan memperbaikinya, memeriksa kerusakan pada driver, hingga menghapus virus. Nah, pada kesempatan kali ini, akan dijelaskan tentang arti, kegunaan, cara masuk, dan beberapa hal lain mengenai Safe Mode Windows 10.  Selain itu anda juga dapat mengetahui bagaimana masuk kedalam safe mode ini dan bagaimana cara keluarnya. Untuk lebih jelasnya anda dapat menyimak lebih lengkapnya seperti berikut ini. Apa itu Safe Mode? Safe Mode adalah opsi dari start up Windows yang memiliki fungsi utama untuk menangani permasalahan yang ada pada sistem. Nantinya, Windows akan berjalan dalam kondisi paling minim. Hanya driver serta file-file penting yang diaktifkan dalam mode ini. Dengan ini, maka sebagian besar dari software tambahan tidak akan diaktifkan.

Kenali Bahaya dari Virus Worm

Virus komputer memang dapat menginfeksi berkas-berkas dalam sebuah sistem komputer, tapi worm dapat melakukannya dengan lebih baik. Selain dapat menyebar dalam sebuah sistem, worm juga dapat menyebar ke banyak sistem melalui jaringan yang terhubung dengan sistem yang terinfeksi. Beberapa worm, juga dapat mencakup kode-kode virus yang dapat merusak berkas, mencuri dokumen, e-mail, atau melakukan hal lainnya yang merusak, atau hanya menjadikan sistem terinfeksi tidak berguna. Apa itu Virus Worm? Melansir dari Wikipedia, Virus Worm adalah sebuah program komputer yang dapat menggandakan dirinya secara sendiri dalam sistem komputer. Sebuah worm dapat menggandakan dirinya dengan memanfaatkan jaringan (LAN/WAN/Internet) tanpa perlu campur tangan dari user itu sendiri.  Jadi, Worm merupakan program yang memiliki kemampuan untuk mereplikasi diri. Tujuan dari worm sendiri adalah meningkatkan populasi dan mentransfer dirinya ke komputer lain melalui internet atau bahkan melalui media penyimpanan.

Yuk Kenalan sama PHP!

Dalam pengembangan website, PHP adalah salah satu bahasa pemrograman yang wajib dipelajari. Alasannya, bahasa pemrograman ini mampu untuk membuat website menjadi dinamis. Nah, dalam artikel ini, Anda akan belajar tentang PHP secara lebih dalam. Kami akan membahas mengenai syntax dasar PHP beserta contoh-contohnya. Apa itu PHP? PHP atau singkatan dari Hypertext Processor yaitu bahasa pemrograman yang di desain khusus untuk web development atau pengembangan web. PHP memiliki sifat Server-Side karena PHP dijalankan atau di eksekusi dari sisi server. Maksud di jalankan di sisi server adalah PHP di jalankan pada komputer server dan bukan pada komputer client. PHP di jalankan melalui aplikasi web browser sama halnya seperti HTML. Hampir semua situs-situs besar dan populer di kembangkan menggunakan PHP. seperti misalnya wordpress, joomla, facebook, twitter, wikipedia dan situs besar lainnya. Fungsi dari PHP Untuk membuat halaman web, sebenarnya PHP bukanlah bahasa pemrograman yang wajib digu

Kenali apa itu Virtual Private Server (VPS)

Di era digital, banyak aktivitas kita yang berhubungan dengan website dan sejenisnya. Sebagai salah satu pengguna internet yang aktif, tentu saja kamu juga tidak asing dengan VPS (Virtual Private Server).   Secara sederhana, penggunaan VPS biasanya untuk mengonlinekan sebuah website. Jika kamu memiliki sebuah website, namun kamu belum membutuhkan resource dari server dedicated, VPS menjadi solusi untuk websitemu. Selain harganya yang terbilang murah, VPS juga aman untuk sejenis kelas shared hosting. Apa itu Virtual Private Server (VPS)? VPS ( Virtual Privat Server ) adalah teknologi server side tentang sistem operasi dan perangkat lunak yang memungkinkan sebuah mesin dengan kapasitas besar dibagi ke beberapa virtual mesin. Tiap virtual mesin ini melayani sistem operasi dan perangkat lunak secara mandiri dan dengan konfigurasi yang cepat. Secara global VPS sering digunakan untuk Cloud Computing, Software Bot, Menjalankan Software robot forex (untuk trading), dsb. VPS juga dapat diartika

Yuk Kenali Manfaat dari Fitur Virtualization Technology pada PC!

Saat ini sudah dapat disadari bahwa betapa cepatnya teknologi berkembang. Nah, salah satu terobosan teknologi yang cukup unik adalah virtualisasi. Dalam industri-industri berbasis teknologi, virtualization menawarkan berbagai manfaat yang menguntungkan. Lalu apa sih sebenarnya Virtualization Technology ini? dan Apa Fungsinya? Yuk simak penjelasannya dibawah ini! Apa itu Virtualization? Virtualization technology adalah Teknologi pembuatan sesuatu versi virtual, seperti sistem operasi (OS), server, perangkat penyimpanan, atau sumber daya jaringan. Virtualization technology yang terdapat pada PC/Laptop dapat dimaksudkan, teknologi pada processor yang memberikan kemungkinan memiliki beberapa processor yang masing-masing processor tersebut memiliki dan bekerja pada System Operasi Sendiri. VT ini mencipatakan sebuah Mesin Virtual dalam sebuah perangkat. dalam hal ini PC atau Laptop. Hal ini memungkinkan anda bisa membuka atau menjalankan sistem operasi lain melalui aplikasi pihak ketiga. Con

Mengenal apa itu DNS?

Apa itu DNS Server? Singkatnya, DNS adalah sebuah sistem yang mengubah URL website ke dalam bentuk IP Address. Tanpa DNS, Anda harus mengetikkan IP Address secara lengkap ketika ingin mengunjungi sebuah website. Apa itu DNS? Dilansir melalui Wikipedia, Domain Name System atau yang biasa disebut dengan DNS adalah sistem penamaan hirarkis dan desentralisasi untuk komputer, layanan, atau sumber daya lain yang terhubung ke Internet atau jaringan pribadi. Ini mengaitkan berbagai informasi dengan nama domain yang ditetapkan untuk masing-masing entitas yang berpartisipasi. Yang paling menonjol, ini menerjemahkan nama domain yang lebih mudah dihafal ke alamat IP numerik yang diperlukan untuk mencari dan mengidentifikasi layanan dan perangkat komputer dengan protokol jaringan yang mendasarinya. Dengan menyediakan layanan direktori terdistribusi di seluruh dunia, Domain Name System telah menjadi komponen penting dari fungsi Internet sejak 1985. Jadi, Domain Name Server atau DNS adalah sebuah sis

Mengenal Apa itu Virus Trojan?

Virus komputer adalah sebuah program komputer yang mampu menyebar dengan cara menduplikasi layaknya virus biologi pada tubuh. Kemudian virus ini akan menyusup ke dalam sistem melalui program-program komputer yang terpasang dan rentan disusupi.  Selain itu, virus ini juga dapat menyebar ke perangkat lain melalui pertukaran file yang dilakukan menggunakan USB flashdisk, pengunduhan file, dan yang lainnya.  Akibatnya, perangkat yang terjangkit virus akan mengalami kesalahan sistem (hang, lagging, dan freeze).  Kemudian beberapa ekstensi file ada yang berubah dan menjadi tidak bisa diakses karena akibat dari serangan virus.  Jika virus ini dibiarkan begitu saja, yang paling parah adalah dapat merusak hardware komputer Anda. Apa itu Trojan? Dilansir melalui Wikipedia,  Trojan Horse adalah sebuah perangkat lunak berbahaya yang dapat merusak sebuah sistem atau jaringan. Tujuan dari Trojan adalah memperoleh informasi dari target (password, kebiasaan user yang tercatat dalam system log, data, d

Mengenal dengan Jaringan MAN

Metropolitan Area Network (MAN) adalah sebuah jaringan komputer suatu kota yang memiliki transfer data dengan kecepatan tinggi. Jaringan tersebut biasanya menghubungkan berbagai lokasi dalam satu kota, misal perkantoran, kampus, pemerintahan dan sebagainya. Jaringan MAN merupakan gabungan jaringan LAN yang hanya bisa menghubungkan satu gedung saja. Apa itu Jaringan Metropolitan Area Network (MAN)? Menurut Wikipedia, Metropolitan area network atau yang biasa disingkat dengan MAN adalah suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari WAN ini adalah antar 10 km hingga 50 km, WAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya. MAN dinilai cocok untuk jaringan yang menghubungkan antar kantor da

Mengenal dengan Jaringan WAN

Jaringan WAN adalah singkatan dari Wide Area Network, yang digunakan untuk mendefinisikan salah satu jaringan yang cakupan wilayahnya sangat besar. Tentu jaringan ini sangat berguna di berbagai sektor misalnya perkantoran, pendidikan, bisnis, dan sebagainya untuk mengakses internet atau kemudahan bertukar informasi karena saling terintegrasi.  Dengan menggunakan jaringan dengan cakupan wilayah yang sangat besar, banyak keuntungan hingga kerugian yang harus dipertimbangkan. Apa itu Jaringan Wide Area Network (WAN)? Menurut Wikipedia, Wide Area Network atau yang biasa disingkat WAN merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik. WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan area lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunik

Mengenal apa itu Ransomware?

Ransomware adalah serangan malware atau virus yang dikirim peretas untuk mengunci dan mengenkripsi perangkat komputer milik korban. Lalu, peretas akan meminta uang tebusan untuk memulihkan aksesnya. Kurang lebih, seperti itulah gambaran apa itu Ransomware secara sederhana.  Namun, pada kenyataannya cara kerja Ransomware dan proses penanganannya tidaklah sederhana. Jika beruntung, masih bisa mendapatkan kembali akses ke perangkatmu. Namun jika tidak, ucapkan selamat tinggal pada data-data penting yang kamu miliki. Apa itu Ransomware? Menurut Wikipedia, R ansomware adalah jenis perangkat perusak yang dirancang untuk menghalangi akses kepada sistem komputer atau data hingga tebusan dibayar dengan cara melakukan enkripsi data pengguna komputer dan data tersebut bisa di kembalikan ketika telah membayar. Jenis yang sederhana bekerja dengan mengunci sistem dengan cara yang tidak sulit untuk ditangani oleh orang yang ahli, sedangkan jenis yang lebih canggih akan mengenkripsi berkas sehingga ti